Mahasiswa KKN TIM 1 2021 UNDIP Membuat Briket Arang dari Limbah Serbuk Kayu dan Home Made Hansanitizer

Widhiyanto Enggartyasto, Mahasiswa KKN Tim 1 2021 Universitas Diponegoro dengan bimbingan bapak Apri Dwi Anggo, S.Pi., M.Sc melaksanakan dua kegiatan sosialisasi penggunaan serta pembuatan briket arang dari limbah serbuk kayu serta home made handsanitizer berstandar WHO di desa kemiri RT 06 / RW 02.

Briket arang sendiri dipilih untuk memaksimalkan potensi UMKM meubel di desa Kemiri dimana terdapat banyak limbah serbuk kayu yang belum dimanfaatkan secara maksimal. Proses pelaksanaan sendiri dilakukan dengan pembuatan sampel briket arang kemudian sosialisasi pembuatan briket arang di kediaman bapak Mardi selaku pemilik umkm meubel di Desa Kemiri.

Home made handsanitizer sendiri dipilih untuk mengoptimalisasi pencegahan penyebaran Covid-19 di Desa Kemiri. Kegiatan ini dilakukan dengan membuat poster dan sampel home made handsanitizer kemudian dilanjutkan sosialisasi penggunaan serta pembuatan home made handsanitizer kepada warga RT 06 / RW 02 Desa Kemiri.

#p2kknundip #undip #kknundip #kkntim1periode2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *