Kategori: Info Unik

  • 3 Cara Pemanfaatan Biosensor di Berbagai Industri

    Infografis by: Devintya Wu Meyli

    Biosensor adalah alat pendeteksi yang menggabungkan komponen biologis seperti, mikroba, jaringan, sel, bakteri, protein, enzim, antibodi, dan elektronis untuk menghasilkan sinyal yang terukur, yang dapat mendeteksi, mencatat, dan mengirimkan informasi secara cepat. Alat ini memiliki fungsi yang sangat bagus dan informasi akurat sehingga banyak dimanfaatkan dalam berbagai industri. Berikut contoh pemanfaatan biosensor di berbagai industri.

    (lebih…)
  • 3 Jenis Minyak Atsiri dalam Indusri Lilin Aromaterapi

    Infografis by Cahya Kamilla

    Industri lilin pada umumnya mengolah lilin dengan menggunakan bahan dasar parafin. Parafin dihasilkan dari minyak bumi yang sifatnya tidak dapat diperbaharui. Pembuatan lilin aromaterapi nyatanya dapat menggunakan minyak atsiri sebagai bahan utamanya. Aromaterapi merupakan suatu metode penggunaan minyak atsiri untuk meningkatkan kesehatan fisik dan juga mempengaruhi kesehatan emosi seseorang.

    (lebih…)
  • 3 Klasifikasi Pemanfaatan Energi Terbarukan

    Infografis by Ardeliana

    Energi merupakan komoditas strategi yang mempengaruhi keberlangsungan pembangunan yang dalam pengelolaannya memerlukan ketelitian dan kebijaksaan. Energi dikelompokkan menjadi energi primer dan sekunder. Sedangkan, berdasarkan sumbernya dikelompokkan menjadi energi terbarukan dan tidak terbarukan. Berikut pemanfaatan energi yang dibedakan sesuai klasifikasi dari Potensi Energi Terbarukan (EBT).

    (lebih…)
  • 3 Jenis Tanaman yang Digunakan pada Industri Farmasi

    Infografis by Benedictus Reiner Fransenda

    Indonesia merupakan negara tropis dengan kelembaban tinggi yang mendukung tumbuhnya berbagai jenis tanaman. Hal ini membuat banyak sekali spesies tanaman yang tumbuh di Indonesia dari yang kecil hingga yang besar, dari yang berkhasiat hingga yang berbahaya. Tumbuhan memiliki banyak manfaat untuk kehidupan manusia. Salah satunya sebagai bahan baku untuk obat-obatan pada industri farmasi. Industri Farmasi adalah perusahaan berbentuk badan hukum yang memiliki izin untuk melakukan kegiatan produksi serta penyaluran obat dan bahan obat. Berikut merupakan 3 jenis tanaman yang sering digunakan pada industri farmasi.

    (lebih…)
  • 3 Fakta Industri Kelapa Sawit

    Infografis by Amalia Tri Hastuti

    Kelapa sawit merupakan tanaman yang sangat penting bagi pembangunan nasional perkebunan kelapa sawit. Tanaman ini mulai diusahakan dan dibudidayakan pada tahun 1991. Industri kelapa sawit merupakan salah satu industri yang strategis, karena berhubungan dengan sektor pertanian yang banyak berkembang di negara-negara tropis. Indonesia merupakan produsen minyak kelapa sawit terbesar di dunia dan industrinya telah menjadi andalan dalam perekonomian karena kelapa sawit menjadi salah satu sumber penghasil devisa dari ekspor sektor pertanian. Industri minyak sawit telah dibangun sejak kepemimpinan Soeharto yang didukung oleh Bank Dunia. Dalam perekonomian makroekonomi Indonesia, industri minyak sawit memiliki peran strategis, antara lain penghasil devisa terbesar, lokomotif perekonomian nasional, kedaulatan energi, pendorong sektor ekonomi kerakyatan, dan penyerapan tenaga kerja. Berikut 3 fakta industri kelapa sawit.

    (lebih…)