
Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam, salah satu sumber daya alam hayati yang paling melimpah adalah hutan mangrove. Mangrove banyak digunakan sebagai obat tradisional karena memiliki potensi kandungan bioktifitaas yang tinggi, sehingga dapet berperan sebagai antioksidan. Antioksidan sendiri merupakan senyawa yang memiliki manfaat diantaranya mampu mengatasi penyakit degeneratif, seperti diabetes mellitus. Hal tersebut dibuktikan dengan meningkatnya antioksidan seperti enzim katalase dapat menangkal radikal bebas dan menurunkan kadar glukosa darah.
Untuk mengetahui hal tersebut, dilakukan uji antidiabetes dan antioksidan. Pada uji antidiabetes, digunakan darah mencit dan berdasarkan hasil penelitian ini penurunan kadar glukosa darah dari mencit terjajdi karena ekstrak diklorometan dan etli asetat. Senyawa tersebut merupakan senyawa bioaktif yang memiliki kemampuan untuk menurunkan kadar gula darah. Sedangkan, pada uji antioksidan menggunakan metode DPPH. DPPH merupakan perubahan intensitas warna dari ungu pada DPPH yang tersisa setelah bereaksi dengan senyawa antioksidan. Berdasarkan uji aktivitas antioksidan, dapat disimpulkan bahwa ekstrak diklorometandan etil asetat daun mangrove Rhizopora mucronata memiliki potensi sebagai antioksidan yang kuat.
Menurut hasil penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa hasil uji fitokimia ekstrak diklorometan dan etil asetat daun mangrove Rhizopora mucronata positif mengandung senyawa metabolit sekunder golongan alkaloid, flavonoid, tannin, dan fenolik. Ekstrak total diklorometan dan etil asetat memiliki aktivitas antioksidan dengan kategori kuat. Ekstrak diklorometan berpotensi sebagai antidiabetes karena mampu menurunkan kadar glukosa dengan persentase glukosa darah sebesar 68,78%.
Sumber : Usman, U., Fildzania, D., & Fauzi, I. (2022). Uji Aktivitas Antioksidan dan Antidiabetes Ekstrak Daun Mangrove Rhizopora mucronata: Antioxidant and Antidiabetic Activity Testing of Mangrove Leaf Extracts (Rhizopora mucronata). Jurnal Sains dan Kesehatan, 4(1), 28-3
Tinggalkan Balasan ke atika Batalkan balasan