Kertas telah menjadi kebutuhan utama bagi manusia atau perusahaan dalam bidang pengarsipan dan penyampaian informasi serta pembuatan alat pembersih. Peningkatan permintaan kertas menjadi bagian dari peningkatan eksploitasi hutan dan pohon, karena bahan utama dalam pembuatan kertas dilakukan dan diteliti oleh berbagai pihak. Beberapa peneliti menemukan bahwa banyak jenis tanaman yang bisa digunakan sebagai bahan utama pembuatan kertas sehingga mengurangi ketergantungan terhadap satu jenis tanaman saja. Berikut 3 bahan alternatif dalam pembuatan kertas.
Batang Pisang
Batang pisang dipilih sebagai bahan baku alternatif pembuatan kertas karena memiliki kandungan serat yang cukup tinggi serta daur hidup yang relatif pendek. Dengan adanya kandungan selulosa, hemiselulosa, lignin, dan ekstraktif yang membuat struktur batang pisang memiliki serat yang cukup tinggi. Pembuatan pulp batang pisang dibuat dengan cara kimia, yaitu dengan memasak bahan baku dengan menggunakan bahan kimia yang sesuai di dalam reaktor.
Eceng Gondok
Eceng Gondok memiliki kandungan selulosa 18-31%, lignin 7-26%, hemiselulosa 18-43%, dan ash 15-26% dengan kandungan air 85-95%. Eceng gondok banyak ditemui di alam, tetapi belum banyak pemanfaatannya. Kandungan serat yang cukup tinggi pada eceng gondok dapat berpotensi dijadikan bahan utama pembuatan kertas. Untuk mendapatkan serat yang ada pada eceng gondok dilakukan proses chemical pulping.
Jerami
Jerami mengandung protein kasar 8,26%, serat kasar 31,99%, NDF 77,00%, ADF 57,91%, selulosa 23,05%, hemiselulosa 19,09%, dan lignin 22,93%. Adanya kandungan selulosa, hemiselulosa, dan lignin menyebabkan struktur yang kasar dan bergelombang sehingga cocok digunakan sebagai bahan pembuatan kertas seni. Jerami sendiri sangat mudah didapatkan serta penggunaannya yang kurang optimal, sehingga jerami bisa dijadikan solusi agar industri kertas tetap berjalan.
Sumber: https://media.neliti.com/media/publications/279627-jurnal-review-analisis-bahan-bahan-alter-86320da8.pdf http://ojs.uho.ac.id/index.php/jstp/article/view/14534/10062
wah ternyata keras bisa dibuat dengan batang pisang ya. untuk tahap pembuatannya seperti apa ya?